SELAMAT DATANG BLOGGERS

Minggu, 04 April 2010

INILAH RAHASIA TAGS ATAU LABELS UNTUK SEO



Membuat blog agar SEO Friendly adakalanya merupakan hal yang susah-susah gampang juga, Siapapun tentu berharap blog mereka bersahabat dengan Search Engine dengan sebaik mungkin. Namun penulisan blog yang sangat SEO Friendly dapat mengakibatkan tidak “User Friendly” bagi pembacanya yaitu kita sendiri manusia, karena akan banyak erdapat keywoord-keyword yang  sama demi memancing perhatian crawler Search Engine, bayangkan apa yang kita ahami dari tulisan yang isinya hanya keyword semua...hehehe....blog yang ditulis dengan terlalu Keyword oriented seperti itu sangat tidak enak dibaca daripada sebaliknya. 
Selanjutnya untuk menjadikan Blog kita User Friendly bagi pembacanya dan SEO itu sendiri tanpa mengorbankan salah-satunya, maka jalan terbaiknya adalah dengan menggunakan Keyword atau Kata kunci  itu sebagai Tag atau Label.Oleh karena itu menggunakan kombinasi keyword sebagai Tag/Label merupakan solusi yang tepat dan cara yang efektif dan efisien baik bagi SEO maupaun User selaku pembaca Blog kita asal kita menggunakan Tag/Labels tersebut dengan benar.

Tag/Label yang benar agar mudah dibaca oleh Pembaca blog anda
Mengunakannya Tag/Label yang telah anda buat, hanya untuk satu sekali pada satu posting yang telah anda buat adalah kesalahan fatal yang ternyata banyak dilakukan oleh para blogger. Sebaiknya setelah memposting sebuah tulisan di blog anda setidaknya melakukan Tag/Label dan berusahalah agar Tag/Label yang dibuat pada posting tersebut paling sedikitnya menggunakan 3 atau 4 Tag/Label yang relevan. Contoh untuk Posting saya yang berjudul "MEMPOSISIKAN MIMPI INDONESIA SEPERTI MIMPI OBAMA" saya menggunakan empat Tag/Label yaitu, Indonesia,  Barack Obama, Opini, Politik . Sesuai yang 
terkandung dalam tulisan tersebut. Adakalanya Tag/Label yang kita buat bisanya tanpa fikir panjang terlebih dahulu. Ketidaktepatan dalam Tag/Label akan dapat mendatangkan masalah nantinya, karena Tag/Label yang kita maksudkan pada posting tersebut menjadi sangat sulit untuk “dipanggil kembali” pada posting terkait lainnya karena begitu bayaknya posting yang kita buat dan setiap posting menggunakan Tag/Label yang berbeda spesifikasinya meskipun memiliki hubungan dalam pokok bahasannya pada posting yang lainnya. Mengapa ini bisa terjadi? Karena biasanya otak kita bekerja secara spontan dan kreatif, dimana adakalanya begitu banyak nama yang dapat dijadikan sebagai Tag/Label pada satu posting.  Untuk judul posting saya “AKU DAN FOTOGRAFI“  jika sendainya dibandingkan dengan judul “ AKU DAN HOBIKU” pada sistem yang digunakan oleh software blog seperti Blogger tidak memiliki kemampuan bagaimana mengetahui bagaimana memiliki hobi atau ciri-ciri hobi yang bernama fotografi keduanya bisa saja sama bagi bahasa software blog akan tetapi keduanya juga dapat saja menjadi berbeda sama sekali tergantung pada penerapan tag atau label yang kita buat untuk keduanya.
Para pengembang sofware blog telah memikirkan semua ini ketika mereka membuat sistem Tag/Label. Blogger memiliki penyimpan Tag/Label yang telah dibuat dan dapat tunjukkan pada saat anda akan men-Tag/Label sebuah posting pada editor post. Fitur ini berada pada sisi kanan bawah pada Halaman Editor Post .
Dengan mengklik “Tunjukkan semuanya ” anda dapat melihat semua Tag/Label yang sebelumnya anda buat. Memilih dari daftar yang sebelum telah anda buat adalah cara yang terbaik. Setelah 10 posting yang pertama, maka posting selanjutnya yang baru anda buat sebaiknya di Tag/Label dengan Tag/Label yang telah dibuat sebelumnya yang memiliki ide yang sama dalam satu grup ide atau pokok bahasan. maksudnya adalah jangan pernah memiliki dua atau lebih Tag/Label dengan makna berbeda namun  berada pada satu grup yang sama yang mana posting dalam satu grup tersebut adalah posting-posting yang relevan satu dan yang lainnya.

Tag/Label seharusnya dapat bersifat overlaping, dapat dicontohkan pada Sebuah Posting tentang “Membuat Brownies” seharusnya berada dalam Tag/Label sebelumnya yang dibuat seperti pada posting “Membuat Tart” tetapi juga berada pada Tag/Label “ Resep Kue” . Tag/Label pada posting “Membuat Brownies” dan Tag/Label pada “membuat Tart” kemudian dapat saling di overlaping-kan sehingga setiap orang yang membaca Posting tentang “Membuat Brownies” nantinya ketika mengklik Tag/Label “Resep Kue” sistem pada Blog langsung menawarkan kepada pembaca tentang posting “Membuat Tart” dan posting-posting yang terkait nantinya.

Setiap orang pada umumnya meng-klik pada Tag/Label karena ingin mencari posting yang ada relevansinya pada Blog Post yang baru saja mereka baca. Dengan menerapkan cara diatas, setiap Tag/Label anda idealnya akan berisikan berbagai posting yang relevan. Akan tidak baik bagi pembaca blog anda dengan meng-klik Tag/Label dan selanjutnya menegkliknya lagi dari daftar Tag/Label anda hanya untuk satu atau dua posting saja padahal masih banyak posting yang relevan lainya yang ada sediakan tapi ternyata anda menandainya dengan Tag/Label yang berbeda dan terpisah dari grup yang serelevan dengannya. Merupakan hal yang tidak menguntungkan bagi anda jika para pembaca blog anda hanya memabaca posting pada Tag/Label yang berisikan hanya satu posting yang telah dibacanya barusan! Itulah mengapa hal ini menjadi penting untuk mengunakan kembali Tag/Label tersebut untuk tujuan memudahkan interaksinya bagi manusia sebagai pembaca posting-posting yang telah anda buat.

Membuat Tag/Label pada Blog Post untuk kemudahan SEO
Sebagaimana baiknya anda men-Tag/Label untuk interaksi pada pembaca manusia dengan menggunakan cara diatas, Tag/Label anda seharusnya juga mampu memberikan blog anda tambahan kekuatan untuk SEO. Search Engine seperti Google yang merupakan situs yang memberikan keuntungan dengan memberikan banyak link internal, khususnya link-link yang terhubung padan conten yang relevan. Meskipun, ada beberapa penerapan teknik Tag/Label yang akan meningkatkan kemampuan situs anda pada Search Engine.

Rencanakan Tag/Label Anda: Setiap saat anda membuat Tag/Label baru, anda seharusnya mempertimbangkan secara seksama apa isi dari keyword tersebut. Apakah isi dari Keyword pada Tag/Label yang diinginkan? Tag/Label idealnya dapat digunakan lagi pada posting berikutnya. meskipun sistem pada blog memiliki tool untuk melakukan perubahan nama pada Tag/Label, namun amat sangat disarankan  untuk memberikan lagi tag atau label yang telah anda buat  pada kesempatan pertama anda memberi tag atau label pada posting yang punya keterkaitan pokok bahasanya.


yang perlu di perhatikan benar dalam memilih keyword sebai Tag atau Label adalah
    SEO Made Simple: Strategies For Dominating The World's Largest Search Engine (Volume 1)
  • Buatlah Spesifik, Tag/Labels seharusnya digunakan untuk posting yang berada pada satu grup yang sama berdasarkan pada kriteria yang spesifik. Tag/Label untuk Posting yang di kelompokkan pada satu grup yang sama di dasarkan pada Kriteria yang umum. Dengan menempatkan sebuah post dalam sebuah Tag/Label, anda sudah memberikan Search Engine Ide yang general tentang apa yang anda postingkan, gunakan Tag/Label untuk melabel posting anda dengan lebih sepesifik lagi. Ini akan sangat meningkatkan peluang anda untuk menerima rantai pendek maupun rantai panjang dari lalu lintas keyword dari search engine.
    Search Engine Optimization (SEO) Secrets For 2010 (Volume 1)
  • Listing-lah Jenis Keyword yang potensial anda jadikan Tag/Label pada posting yang telah anda buat,  untuk membuat listing Keyword ini anda dapat menggunakan  Google AdWords Keyword Tool  yang nanti kita coba bahas pada kesempatan lain  dan jangan lupa  lengkapilah blog anda dengan  sebuah Tag/Label cloud di sidebar anda yang telah disediakan oleh Blogger. Nantinya Tag/Label seharusnya dapat melipatgandakan jumlah internal links pada blog anda tentunya hanya jika search engine dapat menjangkaunya. Merupakan suatu ide yang bagus juga me-linkkan Tag/Label yang spesifik pada post anda. Pada Post Tag/Label link seharusnya berisikan keyword yang sama dengan Tag/Label yang saling berhubungan.
Tag/Label adalah senjata yang sangat ampuh bagi SEO yang juga sangat usability bagi situs blog anda. Penerapan yang benar pada pen-Tag/Label-an akan berisikan sekitar tiga Tag/Label per posting. Dan setiap Tag/Label berisikan tiga atau lebih posting sebelumnya yang relevan. Tag/Label yang kosong kadang tidak dapat dihindarkan, dimana kadangka posting tersebut ternyata begitu unik, dan itu tidak dapat di grupkan bersama dengan yang lainnya.


Selamat Ber-Tag/Label Ria :D!